Alhamdulillah, Bobotoh Bisa Nyetadion Lagi di Laga Kandang Persib

INILAH, Bandung - Bobotoh Persib Bandung bisa bernafas lega. Komisi Banding PSSI, akhirnya mengabulkan permohonan banding Maung Bandung.

Alhamdulillah, Bobotoh Bisa Nyetadion Lagi di Laga Kandang Persib
Ilustrasi

INILAH, Bandung - Bobotoh Persib Bandung bisa bernafas lega. Komisi Banding PSSI, akhirnya mengabulkan permohonan banding Maung Bandung.

Sebelumnya, Komdis PSSI menghukum Persib berupa larangan laga tanpa penonton di tempat netral hingga musim 2018 berakhir. Juga, laga home tanpa penonton selama setengah musim kompetisi 2019

Setelah melalui proses banding, Komisi Banding akhirnya mengabulkan permohonan Persib. Ya, Maung Bandung boleh menggelar laga kandang dengan penonton pada setengah kompetisi musim 2019. Syaratnya, para penonton yang datang ke stadion tidak mengenakan atribut klub.

"Dalam surat bernomor 07/KEP/KB/LIGA1/XI/2018, tertanggal 15 November 2018, tentang Hukuman Terhadap PERSIB, Komite Banding mengubah keputusan Komdis dengan mengizinkan PERSIB menggelar pertandingan dengan penonton, namun tanpa atribut pada setengah musim kompetisi 2019," tulis laman Persib.co.id, Sabtu (17/11).

Keputusan tersebut, ditetapkan dalam sidang Komding PSSI yang dihadiri Ade Prima Syarif, Wakil Ketua Komding PSSI, Yakub Adi Kristanto, Anggota Komite Banding PSSI, Aji Ridwan Mas.

Berikut poin-poin dari hasil sidang Komding PSSI:
1. Menerima permohonan banding PERSIB Bandung nomor: 14/DIR/PBB/X/2018, tanggal 8 Oktober 2018;

2. Mengubah Keputusan Komite Disiplin PSSI Nomor: 132/L1/KD-PSSI/IX/2018, tanggal 1 Oktober 2018;

Halaman :


Editor : inilahkoran