Alhamdulillah, Ustaz Arifin Ilham Segera Pulang ke Indonesia

Setelah menjalani perawatan di rumah sakit Malaysia, dai kontang Ustaz Arifin Ilham dipastikan akan segera kembali ke Indonesia.

Alhamdulillah, Ustaz Arifin Ilham Segera Pulang ke Indonesia
Ustaz Arifin Ilham segera pulang ke Indonesia
INILAH, JAKARTA - Setelah menjalani perawatan di rumah sakit Malaysia, dai kontang Ustaz Arifin Ilham dipastikan akan segera kembali ke Indonesia.
 
Kabar baik ini disampaikan putra sulungnya Muhammad Alvin Faiz melalui akun Instagram miliknya.  Alvin mengunggah foto Arifin Ilham bersalaman bersama dokter yang merawatnya.
 
"Subhanallah walhamdulillah momen saat Abi @kh_m_arifin_ilham meninggalkan RS. Terimakasih ya Allah, terimakasih Dokter Amir, dan terimakasih untuk doanya dari teman-teman semua. Semoga bisa secepatnya kembali ke tanah air dan kembali aktif berdakwah lagi, aamiin," tulis Alvin, Jumat (18/1).
 
Sebelumnya telah beredar informasi tentang wafatnya Ustadz Arifin Ilham. Melalui jejaring pesan singkat, berita bohong itu tersebar. Kabar tersebut dipastikan hoax.
 
Muhammad Alvin Faiz pun segera mengklarifikasinya. Alvin menepis berita bohong itu serta memastikan bahwa ayahnya sehat.
 
Masih melalui akun Instagram miliknya, Alvin memposting foto kondisi terbaru Arifin Ilham setelah dirawat di Malaysia.
 
Ia memastikan jika kondisi ayahnya sehat dan semakin membaik. "Ini kondisi terakhir @kh_m_arifin_ilham ketika dijenguk salah satu sahabat @rifai_10 alhamdulillah abi semakin membaik dan kembali sehat," tulis Alvin, Kamis (17/1).
 
Alvin pun mengingatkan kepada masyarakat untuk tidak mudah mempercayai berita yang beredar. 
 
"Teman-teman, jangan percaya berita apa pun yang beredar sebelum kami selaku keluarga mengkonfirmasi kebenaran tersebut ya," tegas Alvin.
 
Tak hanya Alvin, Ustaz Yusuf Mansur pun menegaskan kabar Arifin Ilham meninggal adalah hoax. Dia mengabarkan Arifin Ilham bahkan akan segera kembali ke Indonesia.
 
"Guru kita, KH Muhammad Arifin Ilham, insyaaAllah besok dah bisa pulang dari RS sana," tulis Yusuf Mansur. 
 
Ustadz Yusuf Mansur juga telah mengkonfirmasi kabar baik ini langsung ke adik Arifin Ilham. 
 
"Jadi nggak benar jika ada lagi broadcast beliau wafat tanggal 17 Januari. Ini berita trakhir dari Hajjah Kokom adik beliau. Alhamdulillaah," tambahnya. (ridwan alawi)


Editor : inilahkoran