Bukan Persija, Jupe Pilih Pulang ke Persib

Selain Artur Gevorkyan, Manajemen Persib Bandung memperkenalkan satu pemain baru lainnya. Dia adalah bek idola bobotoh yang akhirnya memilih pulang yakni Achmad Jufriyanto alias Jupe. Artur dan Jupe melengkapi skuat Maung Bandung untuk musim 2019.

Bukan Persija, Jupe Pilih Pulang ke Persib
Foto: Net

INILAH, Bandung – Selain Artur Gevorkyan, Manajemen Persib Bandung memperkenalkan satu pemain baru lainnya. Dia adalah bek idola bobotoh yang akhirnya memilih pulang yakni Achmad Jufriyanto alias Jupe. Artur dan Jupe melengkapi skuat Maung Bandung untuk musim 2019.

"Kita perkenalkan dua pemain baru yaitu emain yang pernah bermain di Persib Achmad Jufriyanto dan pemain baru untuk mengisi slot Asia, yaitu Artur Gevorkyan," ujar Kuswara S Taryono. 

Dalam perkenalan itu, Jupe dan Artur sempat memperlihatkan nomor punggungnya kepada wartawan.

Kuswara menyampaikan, Jupe dikontrak selama dua tahun, sedangkan Artur hanya satu tahun.

"Jupe, ini sosok yang tidak asing lagi kaerna sudah pernah di Persib dan dia pulang ke Persib. Kemudian, Artur Gevorkyan dari Turkmenistan. Artur ini pemain yang akan menjadi tandem Ezechiel, dia gelandang. Kebutuhan pemain sudah terpenuhi. Ini kebutuhan tim dan rekomendasi pelatih," jelasnya.

Khusus Jupe, kedatangannya mendapat sambutan positif dari bobotoh. Bek tangguh ini pernah menjadi duet sehati dengan Vladimir Vujovic dan meraih juara Liga dan Piala Presiden. Jupe dikabarkan nyaris saja bergabung dengan Persija Jakarta. (Dery Fitriadi Ginanjar)


Editor : DeryFG