Disdik-Polda Jabar Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas

INILAH, Bandung - Angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia terhitung tinggi. Berdasarkan data Polda Metro Jaya, korban meninggal pada 2016 mencapai 25.859 orang dan tahun 2017 ada 24.213 orang.

Disdik-Polda Jabar Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas
Ilustrasi

INILAH, Bandung - Angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia terhitung tinggi. Berdasarkan data Polda Metro Jaya, korban meninggal pada 2016 mencapai 25.859 orang dan tahun 2017 ada 24.213 orang.

Guna menekan angka tersebut, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menginisiasi program bertajuk “Millennial Road Safety Festival”.

“Setengah dari korban kecelakaan di Indonesia adalah para milenial, melalui program ini, kita kampanyekan keselamatan berlalu lintas bagi para milenial,” ucap Kapolri Tito Karnavian dalam video konferensi ke Polda seluruh Indonesia yang dilaksanakan pada Kamis, (7/1/2019).

Kapolri memaparkan, ada empat faktor yang menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas, yaitu kesalahan manusia, kondisi jalan, kondisi cuaca, dan kondisi kendaraan. Dari keempat faktor tersebut, kesalahan manusia adalah faktor yang paling dominan, sebesar 33%.

Dalam pelaksanaannya, Kapolri menginstruksikan kepada seluruh Polda untuk bekerja sama dengan instansi dan lembaga yang terkait dalam proses pencegahan lakalantas. Salah satu lembaga yang ikut bekerja sama dalam program tersebut adalah Dinas Pendidikan.

Sejak program ini diluncurkan, sebanyak tiga provinsi sudah menggelar festival tersebut, yaitu Provinsi Papua Barat, Nusa Tenggara Timur dan Lampung. Jawa Barat sendiri dijadwalkan akan melaksanakan pada 23 Maret 2019.

“Pada prosesnya akan dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada tanggal 23-24 Maret agar mampu menyerap peserta lebih banyak,” tutur Irwasda Polda Jabar, Suradiana.

Halaman :


Editor : inilahkoran