Dorong Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri, Pemkot Bandung Gelar Business Matching P3DN

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar acara business matching peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) pada 2-4 Juli 2024, di Harris Hotel Festival Citylink, Jalan Peta Kota Bandung. 

Dorong Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri, Pemkot Bandung Gelar Business Matching P3DN

INILAHKORAN, Bandung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar acara business matching peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) pada 2-4 Juli 2024, di Harris Hotel Festival Citylink, Jalan Peta Kota Bandung. 

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Industri Disdagin Kota Bandung RM Taufiq Hidayat menyebut, kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam mendukung penggunaan produk dalam negeri dan memberikan stimulus bagi pelaku industri lokal.

"Kegiatan ini adalah salah satu upaya dan komitmen Kota Bandung dalam mendukung program pemerintah terkait produk dalam negeri. Kami berharap para pelaku industri lokal semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas produk mereka sehingga bisa bersaing dengan produk impor," kata Taufiq Hidayat, Rabu 3 Juli 2024. 

Baca Juga : Dadang Supriatna Terus Mendorong Peningkatan Produksi Pertanian di Kabupaten Bandung

Business matching P3DN, diikuti sekitar 393 peserta yang terdiri dari OPD, kecamatan dan rumah sakit, serta 43 penyedia barang dan jasa yang terbagi dalam tujuh klaster utama. Di antaranya alat tulis kantor (ATK) dan mebeleur atau kebutuhan kantor, elektronik dan listrik, pakaian/seragam, kendaraan dan mesin, alat kesehatan dan obat-obatan, makanan dan minuman, hotel dan konstruksi, dan jasa lainnya.

"Melalui acara ini, kami ingin mempertemukan penyedia barang dan jasa dengan perangkat daerah untuk meningkatkan penggunaan produk dalam negeri dan bagian dari rencana aksi reformasi birokrasi P3DN,” ucapnya.

Ia berharap, kegiatan ini dapat memfasilitasi tujuan kolaborasi yang lebih erat antara penyedia barang dan jasa dengan perangkat daerah. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan realisasi penyerapan produk dalam negeri, sehingga industri lokal dapat lebih berkembang dan bersaing di pasar global.

Baca Juga : Saksi Ahli Untungkan Polda Jabar Dalam Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

“Penutupan acara akan dilakukan pada 4 Juli 2024, dengan pemberian penghargaan oleh Pj Wali Kota Bandung kepada perangkat daerah dan kecamatan yang memiliki realisasi penyerapan produk dalam negeri tertinggi,” ujar dia.

Halaman :


Editor : JakaPermana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.