Hewan Kurban Jadi Tunggangan di Akhirat: Mitos atau Fakta? Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Di balik makna pengorbanan dan berbagi, muncul pertanyaan menarik: benarkah hewan kurban akan menjadi tunggangan di akhirat? Ustadz Abdul Somad (UAS) dalam salah satu ceramahnya membahas tentang hal ini.

Hewan Kurban Jadi Tunggangan di Akhirat: Mitos atau Fakta? Penjelasan Ustadz Abdul Somad
Hewan Kurban Jadi Tunggangan di Akhirat: Mitos atau Fakta? Penjelasan Ustadz Abdul Somad

INILAHKORAN, Bandung – Ibadah kurban identik dengan momen Idul Adha, di mana umat Islam menyembelih hewan ternak untuk dibagikan kepada fakir miskin dan kerabat.

Di balik makna pengorbanan dan berbagi, muncul pertanyaan menarik: benarkah hewan kurban akan menjadi tunggangan di akhirat?

Ustadz Abdul Somad (UAS) dalam salah satu ceramahnya membahas tentang hal ini.

Baca Juga : Sahkah Mengaminkan Doa Tanpa Memahami Maknanya? Jawaban Buya Yahya

Beliau menjelaskan bahwa terdapat riwayat yang menyebutkan hewan kurban akan menjadi kendaraan bagi orang yang berkurban untuk melewati shiratal mustaqim, jembatan penyeberangan menuju surga di akhirat.

Namun, UAS menegaskan bahwa riwayat tersebut tergolong dhaif, atau lemah dalam segi sanad dan matan. Artinya, tingkat kebenarannya tidak bisa dipastikan secara mutlak.

"Ada beberapa riwayat yang berbicara tentang hewan kurban menjadi kendaraan di akhirat. Tapi, riwayat-riwayat itu dhaif," jelas UAS.

Baca Juga : Larang Umat Muslim Tak Percaya Santet dan Guna-guna, Buya Yahya Bagikan Cara agar Terhindar dari Ilmu Hitam

Lebih lanjut, UAS menafsirkan makna di balik riwayat tersebut sebagai motivasi.

Halaman :


Editor : Yosep Saepul Ramadan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.