Konawe Connection, Asmawa Tosepu dan Irwanuddin Tadjuddin Siap Bersinergi Membangun Kabupaten Bogor

Konawe Connection terjadi di Kabupaten Bogor. Pasalnya, kini Irwanuddin Tadjuddin menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bogor.

Konawe Connection, Asmawa Tosepu dan Irwanuddin Tadjuddin Siap Bersinergi Membangun Kabupaten Bogor
Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu pun mengucapkan selamat datang dan bertugas kepada Irwanuddin Tadjuddin yang sama-sama berasal dari Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. Konawe Connection muncul ke permukaan Kabupaten Bogor. (reza zurifwan)

INILAHKORAN, Bogor - Konawe Connection terjadi di Kabupaten Bogor. Pasalnya, kini Irwanuddin Tadjuddin menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bogor.

Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu pun mengucapkan selamat datang dan bertugas kepada Irwanuddin Tadjuddin yang sama-sama berasal dari Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. Konawe Connection muncul ke permukaan Kabupaten Bogor.

"Kepada Kajari Kabupaten Bogor yang baru, Irwanuddin Tadjuddin, kami atas nama Pemkab dan masyarakat Kabupaten Bogor mengucapkan selamat datang dan bertugas di Bumi Tegar Beriman," ucap Asmawa Tosepu kepada wartawan, Selasa 18 Juni 2024.

Baca Juga : Inspektorat Kabupaten Bogor Segera Audit Investigasi Kepsek yang Diduga Melakukan Pungli

Asmawa Tosepu pun menuturkan siap bersinergi dan berkolaborasi dengan Irwanuddin Tadjuddin. Terlebih, dia sudah mengenal lama sosok Kajari Kabupaten Bogor yang baru tersebut.

"Mari kita sama-sama berkolaborasi, berkoordiansi dan bersinergi dalam pembangunan di Kabupaten Bogor, sesuai dengan bidang tugas kita masing-masing," tutur mantan Pj Wali Kota Kendari tersebut.

Sementara itu, pengamat politik dan kebijakan publik Yusfitriadi berharap Konawe Connection dalam artian positif dengan Irwanuddin Tadjuddin bisa seperti Baharuddin Lopa yang sama-sama putra Putra Celebes, hingga bisa tegas menindak pelaku pelanggaran tindak pidana khusus maupun tindak pidana umum.

Baca Juga : Cara Pj Wali Kota Bogor Hery Antasari Rayu Para PKL Agar Minggat Tak Berjualan di Alun-alun

"Saya berharap, Irwanuddin Tadjuddin dipilih bukan karena isu kedaerahan tetapi karena kinerjanya yang baik. Semoga ia bisa  seperti mantan Jaksa Agung Baharuddin Lopa yang tegas dan berani menindak pelaku atau koruptor seperti Bob Hasan kroni dari Presiden Soeharto," harap Yusfitriadi.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.