Korban Keracunan Samenan SDN Gandasari Terus Bertambah dan Dirujuk ke RSUD Cililin

Jumlah keracunan akibat makanan di SDN Gandasari Sindangkerta KBB kembali bertambah dan para korban dirujuk ke RSUD Cililin

Korban Keracunan Samenan SDN Gandasari Terus Bertambah dan Dirujuk ke RSUD Cililin
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bandung Barat (KBB) kembali menginformasikan adanya penambahan pasien korban keracunan pada acara kenaikan dan perpisahan di SDN Gandasari, Kampung Bojongmareme, Desa/Kecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

INILAHKORAN, Ngamprah - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bandung Barat (KBB) kembali menginformasikan adanya penambahan pasien korban keracunan pada acara kenaikan dan perpisahan di SDN Gandasari, Kampung Bojongmareme, Desa/Kecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Berdasarkan data yang dihimpun Dinkes KBB, tercatat korban keracunan per 26 Juni 2024 mencapai 125 orang.

"Data sampai hari ini pukul 09.00 WIB total sudah ada 125 orang yang diduga keracunan," kata Kepala Puskesmas Sindangkerta Dini Silvia Sari kepada wartawan, Rabu 26 Juni 2024.

Baca Juga : Tangani Kasus Keracunan di SDN Gandasari, Pemda KBB Pastikan Pengobatan Maksimal untuk Para Korban

"Ada anak-anak dan dewasa, tapi 85 persen anak-anak," sambungnya.

Dini menyebut, para siswa dan orang tua yang diduga keracunan itu mendatangi sejumlah fasilitas kesehatan, yakni Puskesmas Sindangkerta, Klinik dr. Yoga, Klinik Sikembar, Klinik Pratama Hati, Klinik Dokter Taufik, Bidan Eneng hingga dirujuk ke RSUD Cililin.

"Kita tangani dan ada yang kami rujuk juga ke RSUD Cililin sebanyak 16. Kemudian untuk yang ditangani semuanya dari faskes terdekat juga ada 125 orang," sebut Dini.

Baca Juga : Korban Keracunan di SDN Gandasari KBB Capai 118 Orang

"Namun, alhamdulillah sekarang lebih banyaknya sudah pulang," ucapnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.