Manfaatkan Potensi, Desa Lembang Berhasil Menarik PADes hingga Rp 300 Juta di Semester Pertama 

Berada di kawasan strategis, Desa/Kecamatan Lembang menjadi salah satu wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang memiliki potensi besar untuk bisa meraup keuntungan.

Manfaatkan Potensi, Desa Lembang Berhasil Menarik PADes hingga Rp 300 Juta di Semester Pertama 
Berada di kawasan strategis, Desa/Kecamatan Lembang menjadi salah satu wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang memiliki potensi besar untuk bisa meraup keuntungan./Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Berada di kawasan strategis, Desa/Kecamatan Lembang menjadi salah satu wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang memiliki potensi besar untuk bisa meraup keuntungan.

Hal itu tak disia-siakan Pemerintah Desa Lembang yang memanfaatkan potensi yang ada untuk mendulang pendapatan asli desa (PADes).

Tak tanggung-tanggung, selama semester pertama tahun 2024 Desa Lembang sudah bisa menghasilkan pendapatan hingga sebesar Rp 300 juta dari target Rp 521 juta.

Baca Juga : Viral Pengendara Motor Terobos Jalan Coran Basah di Parongpong, Begini Kronologisnya

Kendati demikian, pendapatan yang diperoleh dikembalikan kepada masyarakat dalam bentuk program pembangunan fisik maupun non fisik, salah satunya pembagian sepeda motor kepada semua RW se-Desa Lembang.

"Penyerahan satu unit motor kepada setiap RW untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat," kata Pj Kepala Desa Lembang, Komarudin pada acara Desa Lembang Award 2024, Selasa 2 Juli 2024.

Setiap RW, lanjut Komarudin, juga menerima bantuan operasional Rp 2 juta per bulan yang bisa digunakan untuk membeli bahan bakar minyak (BBM).

Baca Juga : Jeje Govinda dan Tb Ardi Januar Digadang-gadang Bakal Berpasangan di Pilkada 2024, Koalisi Bandung Barat Maju Pecah?

"Motor-motor itu bukan untuk pak RW, ini untuk wilayah RW, siapa pun bisa menggunakan baik RT, warga, selama itu kepentingan untuk masyarakat," katanya.

Halaman :


Editor : JakaPermana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.