PT Amerta Indah Otsuka Gulirkan Otsuka Blue Planet untuk Mengurangi Sampah Plastik 

Otsuka Blue Planet diinisiasi PT Amerta Indah Otsuka untuk mengurangi sampah plastik. Corporate Communication Manager PT Amerta Indah Otsuka Laibun Sobri mengatakan, program tersebut merupakan komitmen memberikan edukasi kepada masyarakat.

PT Amerta Indah Otsuka Gulirkan Otsuka Blue Planet untuk Mengurangi Sampah Plastik 
Dalam program Otsuka Blue Planet yang diinisiasi PT Amerta Indah Otsuka tersebut demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan mengurangi sampah plastik dengan memfokuskan kegiatannya kepada tiga sektor penting yaitu Otsuka Eco Village, Otsuka Blue School, dan Otsuka Eco Bottle. (istimewa)

INILAHKORAN, Bandung - Otsuka Blue Planet diinisiasi PT Amerta Indah Otsuka untuk mengurangi sampah plastik. Corporate Communication Manager PT Amerta Indah Otsuka Laibun Sobri mengatakan, program tersebut merupakan komitmen memberikan edukasi kepada masyarakat.

Menurutnya, dalam program Otsuka Blue Planet yang diinisiasi PT Amerta Indah Otsuka tersebut demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan mengurangi sampah plastik dengan memfokuskan kegiatannya kepada tiga sektor penting yaitu Otsuka Eco Village, Otsuka Blue School, dan Otsuka Eco Bottle. 

Dia menyebutkan, serangkaian edukasi masyarakat yang dilabeli Otsuka Blue Planet itu dilakukan bersama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) demi terciptanya masyarakat yang mampu mengelola sampah plastik berkelanjutan dengan baik dan benar secara mandiri.

Baca Juga : Stadion Pakansari Resmi Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-17  Grup B

"Hingga saat ini penumpukan sampah di pembuangan akhir disebabkan kurangnya kesadaran masyarakat dalam memilah sampah plastik yang dapat didaur ulang, hal Ini mendorong Otsuka untuk membuat sebuah program edukasi Otsuka Blue Planet yang bertujuan untuk membantu merubah perilaku masyarakat agar dapat mengelola sampah secara mandiri," kata Laibun Sobri secara virtual, Selasa 27 September 2022.

Dia menuturkan, keseriusan PT Amerta Indah Otsuka dalam mengurangi sampah plastik semakin nyata dengan dibuatnya program Otsuka Eco Bottle yaitu upaya untuk membuat kemasan botol plastik dengan bahan material daur ulang. 

Hari ini, kata dia, telah dilakukan pengiriman pertama sampah plastik berupa botol dengan komposisi 30% berbahan dasar daur ulang. Rencananya, secara bertahap akan terus ditingkatkan hingga mencapai komposisi 100% pada tahun 2030.

Baca Juga : Tujuh Pelaku Curat Diciduk, Satu Ditembak Polres Cimahi

Dengan adanya program Otsuka Blue Planet kami berharap dapat membantu merubah perilaku masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan memulai mengelola sampah dan membuang sampah pada tempatnya,” ucapnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani